Duh Mengerikan! Gara-gara Telan Koin Rp500, Kondisi Bocah 4 Tahun Ini...
ilustrasi via pixabay.
Sumber.com - Nasib malang dialami Noverius Gulo, bocah asal Nias, Sumatera Utara yang tak sengaja menelan uang logam Rp500 saat bermain bersama saudaranya. Akibatnya, bocah berusia 4 tahun itu pun tak bisa makan dan minum serta kesulitan berbicara. Bahkan, kondisinya semakin memprihatinkan ketika Rumah Sakit di wilayahnya tak bisa menangani.
"Di Rumah Sakit Umum Gunungsitoli dia sempat mendapat penanganan, tetapi karena alat terbatas, dia terpaksa dirujuk ke rumah sakit yang ada di Medan," ujar keluarga korban, Onlyhu Ndraha di Nias, Sabtu (13/4/2019) seperti dikutip dari antara.
Tak tega melihat kondisi Noverius, sejumlah warga yang perihatin pun langsung mencari cara agar bocah tersebut segera ditangani dokter. Melihat kondisi ekonomi keluarganya yang kekurangan, para dermawan pun membantu menerbangkan Noverius ke Medan.
"Saat ini dia sudah tiba di Rumah Sakit Bhayangkara Medan, dan sedang mendapat penanganan para dokter," ujarnya.
Dari hasil pemeriksaan sementara diketahui, jika kondisi uang logam itu membahayakan, lantaran menyangkut di dekat jantung, sehingga membuat kondisi kesehatannya semakin lemah.
Noverius yang hanya anak dari seorang petani itu ternyata belum terdaftar sebagai peserta BPJS. Namun, Kapolres Nias dan Dandim 0213/Nias bersedia menanggung biaya perawatan Noverius hingga pulih kembali.